Sosialisasi Pentingnya Pengelolaan Keuangan yang Baik untuk Kemajuan UMKM di Desa Jeporo

Sosialisasi Pentingnya Pengelolaan Keuangan yang Baik untuk Kemajuan UMKM di Desa Jeporo

Smallest Font
Largest Font

WONOGIRI - KKN PPM UNISRI Kelompok 23, Destiana Fitri dari Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dibawah bimbingan Dosen Pembimbing Lapangan Riska Wirawan, S.Sos., M.Si membuat program kerja "Sosialisasi pentingnya pengelolaan keuangan yang baik untuk kemajuan UMKM di Desa Jeporo". Program Kerja KKN PPM "UNISRI ikut serta dalam penguatan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat didukung penguatan daya asing ekonomi daerah. Kegiatan program kerja ini dilaksanakan pada tanggal 12 Agustus 2024 pukul 13.00 WIB dan dihadiri pelaku UMKM dan Ibu-Ibu PKK di Balai Desa Jeporo, Kecamatan Jatipurno, Kabupaten Wonogiri, Proker ini merupakan collaborasi  sosialisasi dan pelatihan pembuatan cokelat tempe. Dalam proker collaborasi ini saya berfokus pada sosialisasi pentingnya pengelolaan keuangan yang baik untuk kemajuan UMKM di Desa Jeporo yang diikuti  20 orang pelaku UMKM dan sebagian besar adalah ibu-ibu PKK.

Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) merupakan sektor penting dalam perekonomian Indonesia. UMKM berperan dalam menciptakan lapangan kerja, meningkatkan pendapatan masyarakat, dan mendorong pertumbuhan ekonomi.

Tujuan dari dilaksanakannya program kerja "Sosialisasi pentingnya pengelolaan keuangan yang baik untuk kemajuan UMKM di Desa Jeporo" adalah untuk meningkatkan pemahaman pelaku UMKM di Desa Jeporo tentang pentingnya pengelolaan keuangan yang baik, memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada pelaku UMKM tentang bagaimana cara mengelola keuangan usahanya dengan baik dan membantu pelaku UMKM di Desa Jeporo dalam meningkatkan profitabilitas dan keberlanjutan usahanya.

Kegiatan ini diawali dengan pemaparan materi seputar UMKM, pengertian pentingnya laporan keuangan bagi pelaku UMKM, alasan pentingnya laporan keuangan, kemudian dilanjutkan dengan cara menghitungkan HPP, Modal, dan Laba bagi pelaku UMKM. Pada saat dilaksanakan sosialisasi peserta sangat antusias, mereka mengikuti semua arahan dan memperhatikan pada saat pemaparan materi dengan baik. Setelah menghitungkan HPP, Modal, dan Laba, kami memberikan tips mengenai harga jual produk bagi pelaku UMKM  yang sudah dibuat.

Dari pelatihan ini kami berharap dapat memahami dan menganalisis laporan keuangan secara berkala, pemilik UMKM dapat mengambil keputusan bisnis yang lebih baik, mengidentifikasi peluang, dan meminimalkan risiko dalam usahanya. (***)

Editors Team
Daisy Floren

Rekomendasi

Postingan dibawah ini milik Platform Advertnative, redaksi portalberita.co.id tidak terkait dengan pembuatan konten ini.