Sebagai Pemegang Mandat Peradaban Bangsa Sekelompok Pemuda Klaten Serukan untuk Rawat Demokrasi

Sebagai Pemegang Mandat Peradaban Bangsa Sekelompok Pemuda Klaten Serukan untuk Rawat Demokrasi

Smallest Font
Largest Font

KLATEN - Sekelompok pemuda yang menamakan dirinya Front Penjaga Demokratik Klaten, berkumpul dan membahas isu yang belakangan hangat diperbincangkan di masyarakat yakni terkait momen pilkada. Mereka bersepakat bahwa Pemilihan Kepala Daerah khususnya jawa tengah harus berjalan sesuai koridor. Artinya mereka mengutuk keras tentang adanya isu money politic, ketidak netralan institusi pemerintah seperti Polri, TNI, KPU, Bawaslu dan Organisasi Perangkat Daerah lainnya. Senin (19/11/2024).

Pentolan FPDk (Front Penjaga Demokratik Klaten) aziz menyatakan bahwa kelompoknya siap untuk mengawal jalannya Pilkada Jawa Tengah agar berjalan sebersih-bersihnya dan seadil-adilnya. “Pilkada jawa tengah yang sebentar lagi akan berlangsung diharapkan tidak mencederai marwah demokrasi itu sendiri, maka saya mengajak masyarakat klaten untuk tidak menormalisasi pelanggaran-pelanggaran yang terjadi seperti money politic serta ketidak netralan institusi pemerintahan baik dari lingkup kecil masyarat hingga yang lingkup besar pemerintah pusat. Jadi, bagi masyarakat yang mengetahui pelanggaran-pelanggaran tersebut jangan segan untuk melaporkan ke pihak berwenang!” ujarnya aziz.

Front Penjaga Demokratik klaten juga mendukung penuh penerapan putusan MK Nomor 136/PPU-XXII/2024 yang menegaskan pentingnya netralitas pejabat daerah, ASN, kepala desa, serta aparat keamanan dalam pemilu. Aziz menegaskan bahwa implementasi putusan ini harus diawasi secara serius untuk menjaga kepercayaan publik terhadap proses berjalannya pemilu. “Publik harus tau bahwa seluruh perangkat pemerintahan harus netral, maka peran serta masyarakat terkhusus pemuda harus turut serta mengawasi perangkat pemerintahan agar tidak mengkampanyekan salah satu paslon” imbuhnya.

Sebagai penjaga mandat peradaban bangsa, pemuda harus memiliki sebuah idealisme tinggi demi kebaikan dan kelangsungan bangsa. Sebab idealisme adalah kemewahan terakhir yang dimiliki seorang pemuda. 

Maka sebagai pemuda yang terlahir di kabupaten klaten memiliki tanggung jawab lebih untuk mengawal proses berjalannya pesta demokrasi yang ada agar berjalan sesuai koridor.

Editors Team
Daisy Floren

Rekomendasi

Postingan dibawah ini milik Platform Advertnative, redaksi portalberita.co.id tidak terkait dengan pembuatan konten ini.