KOTA BOGOR - Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, mengajak semua pihak untuk membangun optimisme menuju Kota Bogor yang lebih baik sebagai bagian dari membangun negara baldatun thayyibatun wa rabbun ghafur.

Hal tersebut diungkapkannya saat menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di lingkungan Masjid An Naba, Halaman Sekretariat Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Bogor, Sabtu (4/10/2025).

Turut hadir Wakil Wali Kota Bogor, Jenal Mutaqin dan sejumlah perangkat daerah Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Bogor, lembaga, perusahaan, organisasi Islam, serta tamu undangan lainnya.

“Seperti saat ini kita berada di lingkungan Masjid An Naba PWI Kota Bogor, yang artinya berita penting atau berita besar. An Naba ini menciptakan kebaikan dan optimisme di masyarakat," tutur Dedie Rachim.

Sehingga, sambungnya, good news ini berisi langkah realistis yang telah dilakukan semua pihak untuk menjadikan Bogor bagian dari negara baldatun thayyibatun wa rabbun ghafur.

Dedie Rachim juga mengapresiasi PWI Kota Bogor yang telah berkontribusi dalam menyebarluaskan berita baik kepada masyarakat, sesuai dengan nama Masjid An Naba yang berada di lingkungan PWI Kota Bogor.

Berkaitan dengan meneladani Nabi Besar Muhammad SAW, masih banyak pekerjaan rumah yang harus sama-sama diperbaiki untuk bisa terus menjalani apa yang dicontohkan Rasulullah.

Untuk itu, Dedie Rachim mengajak masyarakat untuk terus meneladani Nabi Besar Muhammad SAW dimulai dari diri sendiri, dengan menjaga lingkungan, menjaga kebersihan, saling menyayangi antarsesama, dan sebagainya.

Ketua DKM Masjid An Naba PWI Kota Bogor, Rusli Prihatevy, dalam sambutannya menceritakan perjalanan pembangunan Masjid An Naba yang semula sebuah mushola, kemudian dikembangkan dan dibesarkan menjadi Masjid An Naba.