Mahasiswa BK Unisri Gelar Layanan Konseling Kelompok dengan Media Emoji Scalling di Panti Asuhan Yatim Putri Aisyiyah II Kadipiro

Mahasiswa BK Unisri Gelar Layanan Konseling Kelompok dengan Media Emoji Scalling di Panti Asuhan Yatim Putri Aisyiyah II Kadipiro

Smallest Font
Largest Font

SOLO - Anak Panti Asuhan Yatim Putri Aisyiyah II Kadipiro menjalani sesi konseling kelompok, Selasa (17/12/2024) kegiatan ini merupakan bagian dari kegiatan Pendidikan Luar Bimbingan dan Konseling (PLBK) untuk memberikan dukungan bantuan kepada anak-anak yang tinggal di panti asuhan tersebut.

Mahasiswa PLBK Program Studi BK UNISRI melakukan Konseling Kelompok Dengan Tema “ Mudah Terpengaruh Omongan Orang Lain “ di Panti Asuhan Yatim Putri Aisyiyah II Kadipiro Surakarta. Konseling kelompok di panti asuhan dengan pendekatan Rational Emotive Behavior Therapy (REBT) menggunakan teknik emoji scaling bertujuan untuk membantu anak-anak memahami dan mengatasi pengaruh negatif dari omongan orang lain. Dalam sesi konseling ini, anak-anak diajak untuk mengekspresikan perasaan mereka terkait komentar yang mereka terima dari orang lain menggunakan emoji sebagai alat visual.

Pimpinan Panti Asuhan Yatim Putri, Aisyiyah II Kadipiro, Ibu Elly Elliyun, menyampaikan apresiasinya kepada mahasiswa magang PLBK UNISRI yang telah dengan penuh dedikasi menyelenggarakan kegiatan ini. " Pelayanan konseling kelompok dengan teknik Scailing Emoji telah menunjukkan efektivitas besar dalam meningkatkan kepercayaan diri anak-anak panti yang rentan terhadap opini orang lain. Dengan cara visualisasi emosi menggunakan emoji, anak-anak dapat lebih mudah mengidentifikasi dan mengatur respon mereka terhadap komentar negatif. “

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi langkah positif dalam membentuk kesejahteraan psikologis anak-anak yang tinggal di panti asuhan. Panti Asuhan Yatim Putri Aisyiyah II Kadipiro Surakarta berkomitmen untuk terus mendukung perkembangan kegiatan ini demi tercapainya tujuan utama yakni meningkatkan keseimbangan emosi dan keberanian anak-anak.

Editors Team
Daisy Floren

Rekomendasi

Postingan dibawah ini milik Platform Advertnative, redaksi portalberita.co.id tidak terkait dengan pembuatan konten ini.