Kunjungan ke SMK Al-Mufti Purwadadi, Bupati Beri Motivasi untuk Penguatan Karakter

Kunjungan ke SMK Al-Mufti Purwadadi, Bupati Beri Motivasi untuk Penguatan Karakter

Smallest Font
Largest Font

SUBANG - Bupati Subang H. Ruhimat, melaksanakan kunjungan kerja ke SMK Al-Mufti Purwadadi dalam rangka penguatan karakter para siswa/i Kabupaten Subang. Senin (30/01/2023)

Kunjungan tersebut disambut meriah oleh Para Siswa/i SMK Al-Mufti, dimana para Siswa/i sangat antusias dengan kehadiran orang nomor 1 di Kabupaten Subang.

Kepala Sekolah SMK Al-Mufti Rusmanudin, S,Si dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada Kang Jimat dan jajaran di SMK Al-Mufti.

Rusmanudin menyampaikan bahwa SMK Al-Mufti berdiri pada tahun 2000, namun dirinya bersyukur mampu berkontribusi bagi daerah.

"Guru guru kami berjibaku, walaupun di tengah tengah perkebunan, bisa menghasilkan sumber daya yang unggul."

Dirinya pun menyatakan bahwa SMK Al-Mufti telah mengembangkan berbagai kurikulum sehingga dapat menghasilkan pencapaian yang baik. "Kami Mengembangkan kurikulum, kami dipercaya menjadi koordinator untuk sekolah yang akan bekerja sama dengan astra Daihatsu"

Menutup sambutannya, Rusmanudin berharap Kang Jimat untuk memberikan arahan sehingga Al-Mufti dan anak anak didik mampu lebih baik kedepannya. "Mohon arahannya Pak Bupati, sehingga kami bisa berkontribusi lebih, Insha Allah dengan pak bupati kami bisa berkontribusi lebih baik, terima kasih dukungan pak bupati."

Kang Jimat sapaan Bupati Subang H. Ruhimat menyatakan rasa bangga kepada SMK Al-Mufti yang mampu menjadi sekolah yang Kang Jimat idamkan dalam pendidikan. "Saya bangga dengan SMK Al-Mufti, karena mampu tercipta sekolah yang diidamkan. Begitu masuk kesini, saya melihat anak anak praktek, sehingga bisa lebih profesional, terima kasih pak guru"

Bapak betul betul bangga bisa berdiri bisa bersilaturahmi dengan kalian anak anakku, Karena apa yang membuat bapak bangga,ternyata SMK Al Mufti demikian prestasi yang sudah terjalin dan tercapai untuk anak anak kita semua.

Kang Jimat pun menyampaikan bahwa generasi saat ini adalah harapan dan optimisme bagi Kang Jimat. "Bapak memiliki keyakinan, Insha Allah hari esok Subang akan lebih baik dari pada hari ini, bapak optimis apa yang kalian kerjakan sebagai pelajar yang demikian menjadi harapan hari esok, menjadi optimisme kami orang tua"

Kang Jimat berpesan, untuk belajar dengan sungguh sungguh, karena dirinya yakin, tidak menutup kemungkinan beberapa tahun yang akan datang, salah satu siswa di SMK Al-Mufti yang akan menjadi penerusnya. "dengan demikian yang jelas apa yang kalian lakukan lanjutkan, lakukan apa yang diajarkan oleh para guru dan orang tua kalian, tidak menutup kemungkinan, hari esok yang menjadi bupati adalah diantara kalian."

Tak hanya itu, Pelabuhan Patimban yang menjadi salah satu optimisme Kang Jimat, akan menjadi daya tarik bagi industri di kabupaten subang, sehingga Kang Jimat menginginkan siswa/i SMK Al-Mufti menjadi lebih profesional dan mampu menjadi tuan rumah di daerah sendiri. "Industri membutuhkan SDM, masyarakat Subang jangan hanya menjadi penonton, inilah tentunya supaya kalian tidak jadi penonton, jadilah profesional. Kalian harus memiliki peran, tingkatkan kemampuan, dengan kemauan, akan muncul kemampuan."

Kang Jimat pun menyampaikan bahwa Pemerintah tengah membangun infrastruktur untuk masa depan Subang, sehingga kedepannya generasi penerus tidak akan kesulitan dalam infrastruktur tersebut. "Kami Pemerintah daerah sedang mempersiapkan untuk hari esok, mohon doa restu bapak dan jajaran sedang menyiapkan hari esok khususnya yang menyangkut infrastruktur, seperti Km 89 - Cipali, itu akan menjadi simpang 4, Sedang memulai pembangunan akses cilamaya-patimban lewat jalan pantai, lingkar kota subang dan Cipendeuy-serangpanjang. Ini kami lakukan tiada lain jangan sampai nanti jika kalian membutuhkan, tidak kesulitan."

Kang Jimat pun berpesan, untuk selalu menjaga sopan santun dan selalu menghormati orang tua, karena merupakan salah satu jalan menuju sukses adalah menghormati orang tua.

"Nitip ya, sepintar-pintarnya kalian, sesungguh sungguh nya kalian belajar, taat dan patuh lah kepada ibumu ibumu ibumu dan bapakmu, nitip anak anakku"

Kang Jimat pun menyampaikan kisah hidupnya, dimana dirinya meskipun di tengah keterbatasan dan ditinggal sang ayah pada saat kelas 5 SD, namun dengan kesungguhan, akhirnya kini bisa menjadi seorang Bupati. "Saya yakin, saya saja bisa, kalian juga pasti bisa."

Agenda dilanjutkan dengan peninjauan Gozo (Tempat Pelatihan) bagi para siswa/i SMK Al-Mufti, sehingga mampu lebih kompeten dan profesional dengan pelatihan dengan alat yang komplit dan modern.

Turut hadir pada kesempatan tersebut Asisten Daerah Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Kadis Bapeda, Kadis Pertanian, Kadis LH, Sekdis Pendidikan dan Kebudayaan, Camat serta tokoh masyarakat Kecamatan Purwadadi. (Doc/Asep Nasa YH)

Editors Team
Daisy Floren

Rekomendasi

Postingan dibawah ini milik Platform Advertnative, redaksi portalberita.co.id tidak terkait dengan pembuatan konten ini.