Babinsa Lubuk Basung Dampingi Tim Dinas Peternakan Lakukan Vaksinasi Hewan Ternak

Babinsa Lubuk Basung Dampingi Tim Dinas Peternakan Lakukan Vaksinasi Hewan Ternak

Smallest Font
Largest Font

Agam Sumbar - Babinsa Koramil 03 Lubuk Basung Sertu Purwanto dampingi Tim Vaksinasinator Dinas Peternakan yang melakukan lakukan Vaksinasi hewan ternak.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Senin (17/10/2022), berkaitan dengan vaksinasi penyakit ternak (PMK/LSD) dijorong Kajai Phisik Nagari Manggopoh Kec.Lubuk Basung Agam Sumatera Barat dengan jumlah ternak yang telah tervaksin, Sapi 23 ekor, Kerbau 0 ekor, Kambing 0 ekor, sementara kegiatan masih berlanjut.

Vaksinasi tersebut ini dilakukan dalam rangka mencegah penyebaran Penyakit Anstraks dan OP3T pada hewan ternak, Babinsa ikut melakukan pendampingan dan memantau proses vaksinasi hewan ternak milik warga sebagai upaya pencegahan penyakit pada hewan di Nagari Binaannya Babinsa tersebut.

Babinsa Sertu Purwanto mengatakan bahwa vaksin yang disuntikan dapat mendukung peternakan dan hewan menjadi sehat.

"Terpenting dapat meminimalisir agar tidak mengalami terpapar penyakit pada hewan di daerah kita seperti banyak kejadian ditempat lain hewan ternaknya terpapar penyakit Anstraks dan PMK dan ada yang sampai mati," ujar Babinsa tersebut.

Babinsa Sertu Purwanto juga menghimbau kepada seluruh warga maupun peternak untuk lebih fokus memperhatikan kebersihan kandang ternak tersebut.

"Kepada warga atau peternak agar senantiasa rutin menjaga kebersihan lingkungan, sarana prasarana kandang ternak. Harapannya, dengan terjaganya kebersihan lingkungan kandang hewan ternak dapat terhindar dari sebaran berbagai penyakit" imbuh Babinsa. Ujarnya. (Syafrianto)

Editors Team
Daisy Floren

Rekomendasi

Postingan dibawah ini milik Platform Advertnative, redaksi portalberita.co.id tidak terkait dengan pembuatan konten ini.